Senin, 09 Januari 2017

CCTV (CLOSED CIRCUIT TELEVISION)

Apa itu cctv? 

sejarah CCTV

Sejarah penemuan teknologi CCTV pertama kali pada tahun 1942-an oleh Negara Jerman. Untuk menguji misil V2 kamera sirkuit tertutup digunakan untuk memonitor tes keselamatan. Peluncuran roket itu bukan hanya ingin disaksikan oleh pemerintah Jerman, sebab rakyat Jerman juga sangat antusias.
Antusiasme warga Jerman akhirnya disambut positif oleh Siemens AG, pembuatan CCTV saat itu dimaksudkan agar masyarakat dapat terhindar dari risiko misalnya terjadi ledakan pada saat peluncuran roket. Kamera saat itu pertama kali dibuat oleh Siemens AG, yang dipimpin oleh kepala penanggung jawab proyek yang bernama Walter Brunch.
Di Inggris pada 1960-an CCTV dipasang di beberapa tempat umum untuk mengamati kerumunan selama pawai dan rapat umum. Sebagai teknologi yang berkembang dan menjadi CCTV berteknologi tinggi lebih banyak digunakan di tempat umum untuk memonitor aktivitas & untuk mencegah aksi terorisme dengan menempatkan kameranya secara sembunyi untuk tujuan pengintaian dan keamanan negara kerajaan tersebut.


mengenal CCTV

CCTV (Closed Circuit Television) merupakan sebuah perangkat  video digital yang digunakan untuk mengirim sinyal ke layar monitor di suatu ruang atau tempat tertentu. Hal tersebut memiliki tujuan untuk dapat memantau situasi dan kondisi tempat tertentu, sehingga dapat mencegah terjadinya kejahatan atau dapat dijadikan sebagai bukti tindak kejahatan yang
telah terjadi. Pada umumnya CCTV seringkali digunakan untuk mengawasi area publik seperti : Bank, Hotel, Bandara Udara, Gudang Militer, Pabrik maupun Pergudangan.Pada sistem konvensional dengan VCR (Video Cassete Recorder), awalnya gambar dari kamera CCTV hanya dikirim melalui kabel ke sebuahruang monitor tertentu dan dibutuhkan pengawasan secara langsung oleh operator/petugas keamanan dengan resolusi gambar yang masih rendah yaitu 1 image per 12,8 seconds. Namun seiring dengan perkembanga teknologi yang sangat pesat seperti saat ini, banyak kamera CCTV yang telah menggunakan sistem teknologi yang modern. Sistem kamera CCTV digital saat ini dapat dioperasikan maupun dikontrol melalui Personal Computer atau Telephone genggam, serta dapat dimonitor dari mana saja dan kapan saja selama ada komunikasi dengan internet maupun akses GPRS. 

Untuk mengenal lebih jauh tentang CCTV  anda harus mengenal lebih dahulu tentang perangkat apa saja yang digunakan untuk merancang sebuah sistem CCTV, Berikut ini peralatan yang dibutuhkan untuk membangun sebuah sistem CCTV : 

1. BNC (bayonet neill concelman) connector, merupakan tipe konektor tipe RF yang pada     umumnya di pasang pada kabel Coaxial sebagai penghubung.  

2. Kabel Coaxial merupakan sebuah jenis kabel yang biasa digunakan untuk mengirimkan sinyal video dari kamera CCTV ke monitor. Ada beberapa tipe kabel coaxial yang digunakaan untuk pemasangan CCTV yaitu : RG-59, RG-6 dan RG-11.

3. Tang Crimping, merupakan peralatan digunakan untuk menghubungkan antara konnektor BNC ke kabel coaxial.



4.  Adaptor dan power supply merupakan perangkat yang menyuplai tegangan kerja ke kamera CCTV, pada umumnya tegangan yang digunakan yaitu 12 Volt DC. Namun adapula yang menggunakan tegangan 24 Volt (AC) maupun 24 Volt (DC). Hal ini tergantung pada jenis atau tipe kamera yangdigunakan.

5. DVR (Digital Video Recorder) adalah sebuah media penyimpan hasil rekaman video yang telah terpantau oleh kamera CCTV. Besar kecilnya
kapasitas penyimpanan hasil rekaman tergantung pada harddisk yang terpasang (pada umumnya 160 Gygabyte, namun adapula yang diupgrade hingga 1 Terabyte). Hasil rekaman video tersebut ada yang berformat QCIF, MPEG-4 dan avi. Dan biasanya input DVR terdiri dari 4, 8, 16 dan 32 channel kamera. 

6. Monitor CCTV ada yang masih menggunakan tabung CRT dan adapula yang menggunakan LCD. Monitor tersebut dapat menampilkan keseluruhan
gambar dari kamera sesuai inputan ke DVR maupun Multiplexser. Tampilan kamera-kamera dapat dilihat pada monitor dengan pembagian yang berbeda.


Setelah anda mengetahui tentang perangkat apa saja yang dibutuhkan pada suatu sistem cctv, maka dibawah ini merupakan skema sistem cctv :



mengapa kamera CCTV begitu penting?


Sistem pengamanan di lingkungan tempat tinggal saat ini semakin penting dari hari kehari karena jumlah tindakan kejahatan dan pencurian di lingkungan tempat tinggal semakin meningkat. Dengan menggunakan kamera pengawas yang melibatkan kamera CCTVdan perlengkapan lainnya, sistem ini dapat menyediakan tampilan  video, baik secara langsung maupun rekaman seputar area properti kita.

Berkat adanya surveillance system dengan menggunakan CCTV camera, banyak hasil rekaman video CCTV yang dapat dijadikan bukti yang tak terbantahkan untuk menjerat pelaku kejahatan. Inilah alasan mengapa saat ini banyak masyarakat atau pemilik properti yang melindungi rumah dan bahkan bisnis mereka menggunakan kamera pengawasan atau kamera CCTV.
Kehadiran kamera CCTV ini sebagai security system telah membantu banyak pemecahan kasus-kasus kejahatan. Perannya inilah yang membantu penggunaan kamera CCTV juga semakin populer di masyarakat.  Apalagi saat ini semakin mudah mendapatkan kamera CCTV dan harganya pun semakin murah.
Yang pasti, saat ini peran kamera CCTV atau security sistem di lingkungan perumahan ataupun bisnis telah menjadi suatu kebutuhan yang penting dan terelakkan. Silahkan hubungi Customer Service kami untuk mendapatkan solusi security system menggunakan kamera CCTV dengan harga murah dan ekonomis.

Sekian artikel tentang CCTV dari saya, Semoga bermanfaat...